Tak Sebanding Dengan Nyawa, Segini Harga Emas Diincar AM Milik Bocah 8 Tahun Asal Boltim

- 20 Januari 2024, 14:00 WIB
Polisi telah mengungkap nilai perhiasan yang dirampas oleh pelaku pasca gorok leher korban.
Polisi telah mengungkap nilai perhiasan yang dirampas oleh pelaku pasca gorok leher korban. /

TERAS GORONTALO - Diduga ingin menguasai perhiasan emas, AM alias Ning tega menggorok leher bocah 8 tahun asal Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim).

Karena perbuatan kejinya, Ning saat ini telah ditetapkan sebagai tersangka rela gorok leher bocah 8 tahun di Boltim.

Motif pembunuhan bocah 8 tahun asal Boltim, rupanya hanya karena tersangka AM menginginkan perhiasan emas yang dikenakan oleh korban.

Perlu diketahui bahwa sebelumnya korban diajak oleh AM untuk pergi mencari sayur di perkebunan.

Baca Juga: Kasus Viral Boltim! Gelap Mata dengan Perhiasan Emas, Aning Gorok Leher Bocah 8 Tahun Hingga Putus

Korban yang masih kecil itu tidak menyangka jika tersangka AM ternyata sudah menyusun rencana pembunuhan sejak awal demi ingin menguasaia perhiasan emas milik korban.

Sesampainya disuatu tempat yang menurut tersangka AM merupakan tempat yang aman untuk melancarkan aksinya, AM pun langsung mendorong korban hingga tertelungkup.

Korban pun sempat memanggil ibunya dengan panggilan Bunda untuk minta tolong.

Namun sayangnya AM gelap mata hingga langsung gorok leher bocah 8 tahun asal Boltim itu dari arah kiri dan kanan hingga  kepala putus terpisah dengan tubuh.

Baca Juga: Viral! Sebelum Ditangkap Bupati Boltim Sudah Tahu Aning Si Pembunuh Zha, Sachrul: Monster Perempuan

Setelah itu tersangka AM mengambil semua perhiasan milik korban dan pulang kerumah.

Dalam konferensi pers yang digelar oleh Kepolisian Resort Bolaang Mongondow Timur pada Jumat, 19 Januari 2024, Polisi telah mengungkap nilai perhiasan yang dirampas oleh pelaku pasca gorok leher korban.

Perhiasan emas milik korban memiliki nilai yang tidak sebanding dengan nyawa manusia.

Perhiasan itu, dijual oleh AM di salah satu toko emas yang ada di Tutuyan Boltim.

Baca Juga: Pengakuan AM, Pelaku Pembunuhan Anak 8 Tahun di Boltim, Korban Teriak Bunda Sebelum Digorok

“Menjual kalung emas dan sudah dibayar dengan harga Rp.3.670.000,-“  ucap Kasat Reskrim AKP Denny Tampenawas saat konferensi pers di kantor Mapolresta Boltim,.

Dengan jumlah uang tersebut AM kemudian membeli 2 buah cincin emas di toko emas yang sama.

AM bahkan sempat membeli susu formula dan juga Pampers untuk ananya.

Tak hanya itu, AM juga membeli sebuah HP untuk dirinya sendiri dari hasil penjualan emas milik korban.

Baca Juga: Coba Kelabui Bupati Boltim, Sandiwara AM Pelaku Pembunuhan Anak Terbongkar, Sachrul Mamonto Ternyata Telah...

Denny selaku Kasat Reskrim Polres Boltim juga mengatakan bahwa tersangka AM memang memiliki gaya hidup hedonisme.

“Pelaku suka hidup Hedon” ujar Denny.

Dengan gaya hidupnya seperti itu, AM tega gorok leher bocah 8 tahun asal Boltim hingga kepala putus dari tubuh.

Pihak kepolisian pun mengungkap bahwa perbuatan yang dilakukan oleh tersangka AM memang sudah direncanakan sebelumnya.

Baca Juga: VIRAL! Insting Bupati Boltim Terbukti Aning Habisi Bocah 8 Tahun dengan Sadis, Sahrul: Dia Psikopat

Oleh karena itu perbuatan AM masuk dalam ranah pembunuhan berencana dan juga pencurian.

“Pembunuhan tersebut sudah direncanakan sebelumnya” lanjut Denny.

Adapun Nilai atau harg perhiasan yang diincar pelaku ternyata berjumlah Rp.3.670.000, AM gelap mata demi memenuhi keinginannya sendiri dan saat ini AM telah diamankan oleh pihak kepolisian untuk proses lebih lanjut.***

 

Editor: Agung H. Dondo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah