Sadis! Ini 5 Peringkat Militer Terkuat Di Dunia, Indonesia Urutan Ke...

- 21 November 2023, 09:35 WIB
Dari banyaknya negara di dunia, ada beberapa negara yang dianggap memiliki pertahanan militer terkuat saat ini, dan Indonesia urutan ke...
Dari banyaknya negara di dunia, ada beberapa negara yang dianggap memiliki pertahanan militer terkuat saat ini, dan Indonesia urutan ke... /

TERAS GORONTALO - Dalam sebuah konflik, militer dianggap menjadi tolak ukur dimana kekuatan utama pertahanan suatu wilayah atau negara.

Dari banyaknya negara di dunia, ada beberapa negara yang dianggap memiliki pertahanan militer terkuat saat ini.

Baca Juga: Silsilah dan Sejarah Kekaisaran Ottoman yang Pernah Kuasai Konstantinopel, Yerusalem, Mekah dan Madinah

Lalu bagaimana urutan dan kekuatan militer negara Indonesia di mata dunia?

Dari update terbaru globalfirepower, indonesia mampu menduduki urutan ke 15 menggeser negara Jerman.

Melansir dari Channel Youtube Awsome Video, inilah 5 negara militer terkuat di dunia.

5. Jepang

Urutan ke 5 adalah negara yang pernah menjajah Indonesia kurun waktu 3,5 tahun, yakni Jepang.

Bernotabene sebagai negara yang berpengaruh khususnya di bidang teknologi, Jepang memiliki militer yang sangat kuat.

Begara yang di pimpin oleh Kaisar ini, memiliki anggaran pertahanan dengan nilai sebesar 48 bilion Dollar, atau setara dengan kurang lebih 688 Triliun.

Negara Sakura ini memiliki 1149 pesawat yang terdiri dari 217 jet tempur 23 serang lain.

Selain itu, Jepang juga memiliki setidaknya 119 helikopter tempur, dan 164 pesawat untuk misi khusus.

Meskipun demikian, untuk kekuatan darat, Jepang tidak terlalu kuat dan hanya berada di posisi ke 25.

Jepang memiliki 1004 tank tempur, 480 artileri , 99 roket pryektor dan 5500 kendaraan tempur lainnya.

Jepang juga setidaknya memiliki 240 ribu pasukan.

Untuk angakatan laut Jepang terbilang cukup mumpuni dengan memiliki 155 kapal perang, 21 kapal selam dan 6 kapal patroli.

4. India

Bukan hanya sebagai negara dengan industri Bollywood yang terkenal, rupanya India adalah negara dengan kekuatan militer yang kuat.

Dengan perkembangan yang sangat pesar, India bahkan mampu membuat sendiri beberapa logistik alutsista militernya.

Baca Juga: Tak Seperti Soekarno, Inilah Kisah Cinta Setia Mohammad Hatta Dengan Gadis 19 Tahun

Meskipun bukan merupakan bagian negara adidaya,kekuatan militer India sangat mumpuni.

Anggaran pertahanan nya sendiri mencapai 49,6 milyar USD atau sekitar 711 Triliun Rupiah.

India memiliki 2182 pesawat, termasuk 564 unit jet tempur, 130 pesawat serang, 850 helikopter, 606 pesawat transport dan pesawat trailer

Sementara itu, untuk kekuatan laut India memiliki 295 kapal termasuk 7 kapal selam dan India memiliki 1 kapal induk.

Kekuatan darat India juga tidak bisa dianggap remeh karena memiliki tank tempur sebanyak 4614 unit , artileri 3411 unit, dan kendaraan tempur lainnya.

India memiliki pasukan tempur yang sangat banyak, yakni mencapai 1,45 Juta personil aktif.

3. China

Menjadi negara dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia, tentu harus memiliki kekuatan militer yang mumpuni.

China memiliki kekuatan udara, laut dan darat yang sangat luar biasa.

Bahkan, China mampu mengkloning dan membuat senjata canggih seperti Amerika Serikat dan Rusia.

Dengan kucuran dana senilai 250 Milyar USD atau setara dengan 3,5 Kuadriliun Rupiah, China menjadi negara pertahanan terbesar kedua setelah Amerika.

Untuk Angkatan Udara, China memiliki 3285 pesawat yang terdiri dari 1200 jet tempur, 371 pesawat serang dan 114 pesawat untuk misi khusus.

Sementara itu, untuk pertahanan laut China memiliki kekuatan nomor 1 di dunia dengan memiliki 777 kapal termasuk 79 kapal selam dan 2 kapal induk.

Dan untuk pertahanan darat, China memilikvi tank tempur mecapai 5250 roket proyektor dan 35 ribu peralatan tempur lainnya.

China juga memiliki setidaknya 2 juta pasukan militer yang dinobatkan sebagai pasukan terbesar di dunia.

2. Rusia

Rusia menjadi runner up dengan pertahanan militer tetkuat di seluruh dunia.

Di pimpin oleh Presiden terkaya di dunia, yakni Vladimir Putin's, Rusia memiliki anggaran perang mencapai 154 Milyar USD atau sekitar 2,5 Kuadriliun Rupiah.

Memiliki anggaran yang sangat besar, tentu kekuatan militer di Rusia menjadi sangat di takuti dan momok di seluruh dunia hingga saat ini.

Rusia memiliki 4173 pesawat yang terdiri dari 772 jet tempur, 739 pesawat serang, 1543 helikopter termasuk 544 helikopter tempur, 132 pesawat untuk misi khusus.

Untuk kekuatan laut, didukung dengan 605 kapal diantaranya 70 kapal selam, dan 1 kapal induk.

Tak kalah kuat, untuk kekuatan darat, Rusia menjadi urutan nomor wahid dengan tank tempur mencapai 12420 unit, 14145 artileri, 3391 roket proyektor, dan 30 ribu lebih kendaraan tempur lapis baja.

Rusia yang sebelumnya memiliki personil mencapai 3,6 juta, kini hanya memiliki 850 ribu pasukan aktif.

1.Amerika Serikat

Sudah banyak diduga, Amerika Serikat menjadi nomor 1 militer terkuat di dunia.

Hal ini membuat negara lain harus berfikir seribu kali untuk berurusan dengan Amerika Serikat.

Seperti hal nya Rusia yang berurusan dengan Amerika Serikat baru baru ini, mereka harus memiliki strategi luar biasa .

Karena bukan tidak mungkin, perang ke 3 akan terjadi kedua negara tersebut memiliki instalasi nuklir antar benua.

Anggaran negara di pimpin oleh Joe Biden ini juga tidak tanggung tanggung, karena mencapai 770 Milyar USD atau senilai 11,1 Kuadriliun Rupiah.

Baca Juga: Kronologi dan Sejarah Panjang Konflik Israel-Palestina

Amerika Serikat memiliki kekuatan udara luar biasa, mencapai 13240 unit yang terdiri dari 1957 jet tempur, 783 pesawat serang, 5463 helikopter dengan 910 unit helikopter tempur dan 774 pesawat misi khusus.

Selain itu, kekuatan di laut juga tidak kalah luar biasa dengan 484 kapal termasuk 68 kapal selam, dan lainnya.

Selain itu, kekuatan darat di dukung oleh 6612 tank tempur , 2837 artileri, 1366 roket proyektor, dan 45192 kendaraan tempur lapis baja.***

Editor: Siti Nurjanah

Sumber: Awsome Studio


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah