Jarang Sarapan Pagi Bikin Rambut Cepat Putih, Berikut Penjelasannya

26 Oktober 2022, 07:08 WIB
Jarang Sarapan Pagi Bikin Rambut Cepat Putih, Berikut Penjelasannya /Pixabay/

TERAS GORONTALO- Ada dua hal yang harus kita ketahui tentang sarapan pagi, Kenapa saya harus sarapan pagi dan apa sih tujuan sarapan pagi ?

Banyak orang berfikir bahwa, saya tidak lapar kok, ngapain sih sarapan? Saya juga tidak sarapan pagi tidak apa-apa.

Yang harus kita ketahui adalah sarapan pagi tujuannya bukan untuk membuat kita kenyang terutama di pagi hari.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Bola Liga Champions RB Salzburg Vs Chelsea: Menang 2-1, The Blues Kunci Tiket 16 Besar!

Tujuan sarapan pagi adalah untuk memenuhi nutrisi harian kita Karena sebagain besar orang Indonesia, baik dia pelajar, mahasiswa, orang yang kerja di kantor, pebisnis itu semua melakukan aktifitasnya dari pagi hari hingga sore hari.

Dan tubuh kita membutuhkan nutrisi untuk kegiatan sehari-hari.  Kalau kita tidak sarapan pagi, awalnya mungkin tubuh kita dapat beradaptasi.

Tetapi seiring bertambahnya usia lama kelamaan kita  akan merasa badan kita terasa lemas,dan cepat sekali tumbuh rambut putih.  

Kenapa cepat sekali tumbuh rambut putih, karena kita  menguras energi kita di pagi hari dan kita tidak mengisi nutrisi dengan baik diawali dengan sarapan pagi.

Baca Juga: Menangis dan Mengaku Hancur, Begini Pesan Haru yang Dititipkan Ibunda Brigadir J Kepada Bharada E

Pemilihan makanan yang tepat untuk sarapan juga menjadi salah satu faktor penting untuk mengurangi efek cepat tumbuhnya ramput putih.

Banyak dari kita cuma sekedar minum kopi panas atau minum teh manis hangat sambil merokok sudah termasuk sarapan pagi.

kebiasaan tersebut sangatlah keliru, karena pentingnya sarapan pagi dan pemilihan makanan yang baik untuk sarapan adalah dua tips untuk memperlambat tumbuhnya rambut putih.

Makanan yang baik untuk sarapan pagi adalah yang bernutrisi, terutama proteinnya, karena sel tubuh kita membutuhkan protein.

Untuk itu marilah membiasakan diri kita, sebelum menjalankan aktifitas keseharian kita, diawali dengan sarapan pagi yang bernutrisi sehingga tubuh kita tetap sehat dalam menjalankan aktifitas. ***

 

 



Editor: Viko Karinda

Sumber: Youtube SB30 Health

Tags

Terkini

Terpopuler