Indonesia Waspada Hepatitis Akut, Dikabarkan Tiga Anak Meninggal Dunia

- 3 Mei 2022, 20:23 WIB
Ilustrasi hepatitis.Indonesia Waspada Hepatitis Akut, Dikabarkan Tiga Anak Meninggal Dunia
Ilustrasi hepatitis.Indonesia Waspada Hepatitis Akut, Dikabarkan Tiga Anak Meninggal Dunia /Pixabay/Vic_B/

TERAS GORONTALO - Indonesia waspada hepatitis akut, dikabarkan sudah ada beberapa korban yang diduga terpapar.

Dikabarkan, sudah ada Tiga anak meninggal dunia dengan dugaan hepatitis akut misterius. Selain di Indonesia, beberapa negara juga alami yang serupa.

Dilansir Teras Gorontalo dari prfmnews.id berjudul. "3 Anak Meninggal Dunia dalam Dua Pekan, Indonesia Wapada Hepatitis Akut". 

Baca Juga: Perasaan Billy Syahputra Pasca Video Arya Saloka dan Amanda Manopo Viral

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, mengkonfirmasi mengenai Tiga anak meninggal dunia di RSPUN Dr Cipto Mangunkusumo, yang diduga terpapar hepatitis akut misterius.

"Dalam dua pekan terakhir ini kami meningkatkan kewaspadaan di Indonesia karena WHO menyatakan hepatitis akut ini sebagai kejadian luar biasa (KLB)," ucap dr.Siti Nadia Tarmizi, Juri Bicara Kemenkes RI, Selasa, 3 Mei 2022.

Nadia menyatakan kewaspadaan hepatitis akut misterius ini setelah ada laporan dari beberapa negara di Eropa, Asia dan juga Amerika sejak 15 April 2022. 

Baca Juga: Peneliti Temukan Pohon Berusia Empat Juta Tahun di Kalimantan

Mengenai korban meninggal dunia di Indonesia, Nadia menjelaskan, mereka adalah pasien rujukan dari beberapa rumah sakit yang ada.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi

Sumber: PRFM News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x