11 Kebiasaan Buruk yang Berdampak Baik Bagi Kesehatan, Salah Satunya Bergosip

- 30 Juli 2022, 08:30 WIB
11 kebiasaan buruk yang memiliki dampak baik bagi kesehatan, salah satunya bergosip
11 kebiasaan buruk yang memiliki dampak baik bagi kesehatan, salah satunya bergosip /Ilustrasi/Pixabay

TERAS GORONTALO – Ternyata tidak semua kabiasaan buruk memiliki dampak tidak baik bagi Kesehatan, seperti misalnya mengunyah permen karet.  

Boffin Universitas Oxford menemukan bahwa mengunyah permen karet bisa membantu mendorong makanan ke bagian belakang tenggorokan, membuat indra penciuman lebih peka.

Seperti dikutip dari laman The Sun yang tayang 22 juli 2022, inilah 11 kebiasaan buruk yang ternyata memiliki dampak baik begi Kesehatan.

1.Menggigit kuku

Mengigit kuku merupakan salah satu kebiasaan buruk, namun ternyata hal itu mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Hal itu disebabkan oleh adanya respons kekebalan tubuh yang terjadi ketika seseorang mengigit kukunya, bakteri baru yang ada dalam kuku akan mengundang respon kekebalan tubuh.

Baca Juga: Kenali 13 Jenis Sakit Kepala dan Cara Mengobatinya, Salah satunya karena Aktivitas Seks

2.Mengunyah permen karet

Mengunyah permen karet ternyata mampu  mempertajam ingatan, meski pada akhirnya hal itu membuat anda harus lebih intens menjaga kesehatan gigi, bahkan harus pergi ke dokter.

Menurut penelitian, mengunyah permen karet lebih baik dari pada mengkonsumsi kafein.

Mengunyah permen karet ternyata mampu membantu focus dan memperkuat memori.

Hal ini juga mampu meningkatkan kadar hormon stres kortisol, yang membuat anda tetap waspada dan berkonsentrasi lebih lama.

3.Tidak merapikan

Memiliki anak-anak kecil dirumah memang terkadang sering membuat area rumah menjadi berantakan dengan mainan mereka. Namun ternyata hal itu memiliki dampak baik bagi Kesehatan mereka.

Baca Juga: Apa Itu CBD Oil atau Minyak Cannabidiol? Berikut Manfaat dan Kegunaannya

Menurut University of Minnesota, jika anda terus-menerus tersandung sepatu anak-anak atau berdiri di atas Lego, anak anda mungkin jenius. Karena berantakan merupakan tanda kecerdasan pada anak.

Orang yang lebih pintar tidak membuang waktu untuk merapikan atau mengatur sesuatu. Kekacauan yang kacau juga mampu meningkatkan kreativitas anak.

4.Membungkuk

Menurut University Hospital of North Tees, ternyata membungkuk baik untuk persendian, Setelah kerja fisik yang berat, ada baiknya biarkan tubuh condong ke depan sedikit, hal itu dapat bermanfaat bagi tulang belakang anda.

 Baca Juga: Hati-hati Tungau Berkaki Delapan, Hidup di Wajah, Rambut dan Putting Susu, Ini Bentuk dan Faktanya

Posisi tersebut membantu menghentikan kekakuan punggung dengan membiarkan cairan melumasi cakram tulang belakang.

5.Terlambat

Terlambat hadir dimana-mana seperti keundangan pesta dan lain sebagainya, ternyata memiliki dampak baik bagi Kesehatan mental.

Menurut Harvard Medical School, terlambat mampu membuatmu Bahagia karena orang-orang demikian cenderung memiliki pendekatan santai. Orang-orang demikian menjalani gaya hidup yang lebih sehat dan bahagia.

6.Tidur lebih lama

Tidur dalam waktu lebih lama hingga melewati bunyi alarm mungkin tidak baik untuk kehidupan kerja.Akan tetapi itu sangat baik untuk kesehatan Anda.

Tidur telah ditemukan untuk mengurangi stres dan meningkatkan otak dan memori anda, hal itu membuat anda tetap bugar lebih lama.

7.Bermain dengan rambut

Mempermainkan rambut seperti memutar-mutar ujung rambut ternyata mampu menghentikan kebosanan.

Mengacak-acak rambut bahkan dapat mengurangi kecemasan dan mampu membantu anda bersantai sebelum tidur.

8.Kencing di kamar mandi

Biasanya buang air itu dilakukan di water closet, namun ada beberapa orang akibat terburu-buru shingga kencing di dalam kamar mandi.

Terdengar sedikit menjijikan, namun ternyata hal itu mampu membersihkan kaki anda. Urine mengandung asam urat dan amonia, sehingga pancarannya saat anda kencing dapat mencegah infeksi jamur di kaki anda.

Akan tetapi hal lain yang menjadi kabar buruk adalah ketika anda mengalami luka pada bagian kaki, agar lebih hati-hati karena hal ini justru akan berdampak tidak baik bagi Kesehatan luka.

9.Gelisah

Perasaan gelisah memang tidak baik namun ternyata hal ini mampu membuat anda tetap langsing.

Gelisah dapat membakar kalori sepuluh kali lebih banyak daripada diam, kata penelitian dari Mayo Clinic di London.

Sebuah studi serupa di Fifties menunjukkan orang yang kelebihan berat badan kurang bergerak melakukan aktivitas yang sama seperti orang kurus.

10.Bergosip

Bergosip memang tidak baik namun siapa sangka kebiasaan buruk satu ini ternyata mampu mengurangi stress sehingga memiliki dampak yang baik bagi Kesehatan tubuh.

Banyak yang mengatakan tidak menyukai bergosip, namun siapa peduli jika ternyata hal itu mampu mambuat anda lebih Bahagia.

Mengobrol dengan teman tentang orang lain dapat membantu ikatan dan membuat Anda tertawa, sehingga melepaskan hormon perasaan baik.

Ini membantu mengurangi stres dan kecemasan selama anda tidak digosipkan.

11.Memaki

Memaki merupakan salah satu kebiasanan sangat buruk, namun ternyata hal itu mampu menghilangkan rasa sakit yang anda alami saat itu.

Universitas Keele menemukan peserta dalam sebuah penelitian dapat menahan rasa sakit lebih lama jika mereka membiarkan kata-kata kotor.

Memaki bahkan meningkatkan toleransi rasa sakit sebesar 33 persen.

Itulah 11 kebiasaan buruk yang ternyata memiliki dampak baik bagi Kesehatan tubuh.***

Editor: Sutrisno Tola

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah