Bayi Pilek dan Hidung Tersumbat? Ini Cara Yang Aman Tanpa Minum Obat Menurut dr. Ema Surya Pertiwi

- 23 Oktober 2022, 12:55 WIB
Bayi Pilek dan Hidung Tersumbat? Ini Cara Yang Aman Tanpa Minum Obat Menurut dr. Ema Surya Pertiwi
Bayi Pilek dan Hidung Tersumbat? Ini Cara Yang Aman Tanpa Minum Obat Menurut dr. Ema Surya Pertiwi /Warta Bulukumba/Pikiran Rakyat/

TERAS GORONTALO - Hidung tersumbat termasuk pada bayi adalah suatu kondisi dimana lendir menumpuk di hidung dan saluran nafas.

Lendir ini sebenarnya merupakan mekanisme tubuh dalam usaha mengeluarkan kuman.

Cara mengatasi hidung tersumbat terutama pada bayi perlu diketahui oleh orang tua.

Sebab, saat hidung tersumbat pasti sangat mengkhawatirkan karena bayi terlihat sulit bernafas, sulit makan, namun belum bisa mengeluarkan lendir itu sendiri. 

Baca Juga: Ustadz Adi Hidayat: Makan dengan 3 Jari, Maknanya Apa?

Apalagi itu dialami bayi pada waktu malam hari tentunya dapat mengganggu waktu tidur bayi.

Menurut food and drugs administration, bayi dibawah 2 tahun tidak disarankan diberikan obat batuk, pilek atau pelega hidung yang mengandung dekongestan atau antihistamin karena efek sampingnya.

Bayi di bawah 2 tahun disarankan menggunakan cara-cara alami untuk membantu melegakan hidungnya.

Dilansir Teras Gorontalo dari Laman YouTube Emasuperr, dr.Ema Surya Pertiwi mengungkapkan ada beberapa cara yang aman dalam meredakan pilek dan hidung tersumbat pada bayi dan anak.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi

Sumber: YouTube Emma Super


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x