Banjir dan Tanah Longsor di Kabupaten Karo Memakan Korban

- 28 Agustus 2021, 15:54 WIB
Foto : Giat evakuasi warga tertimbun longsor oleh tim gabungan pascalongsor di Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara, Jumat (27/8).
Foto : Giat evakuasi warga tertimbun longsor oleh tim gabungan pascalongsor di Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara, Jumat (27/8). /bnpb.go.id

TERAS GORONTALO – lima warga di Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara, meninggal dunia setelah tertimpa tanah longsor. Kamis, 26 Agustus 2021.

Longsor di Provinsi Sumatera Utara ini juga mengakibatkan empat warga di daerah tersebut mengalami luka-luka akibat tertimpa kerusakan rumah.

Dihimpun Teras Gorontalo di laman bnpb.go.id. BPBD Karo menginformasihkan terdapat dua titik longsor dan banjir di Provinsi Sumatra Utara.

Baca Juga: Pemerintah Daerah Harus Bersiap Kemungkinan Terburuk Dari Bencana Alam Akibat Perubahan Iklim

BPBD setempat juag menginformasihkan keempat korban yang megalami luka telah dievakuasi dan dirawat di RSUD Kabanjahe, sedangkan kelima korban meninggal sudah berhasil dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarga.

Di kabupatrn Karo juga terjadi insiden lahar hujan yang terjadi di Desa Suka Tendel, Kecamatan Tiganderket. Meski lahar hujan ini membawa material vulkanik Gunung Sinabung namun tidak menimbulkan korban jiwa.

BPBD menginformasikan bahwa tanah longsor dan banjir lahar hujan di dua kecamatan dipicu tersebut oleh intensitas hujan tinggi selama beberapa hari.

 Baca Juga: Waspada, BMKG Ingatkan 3 Wilayah Ini Berpotensi Terjadi Bencana Hidrometereologi

Menyikapi potensi bencana di wilayahnya, Bupati Karo mengimbau warga untuk selalu waspada dan siaga terhadap segala bencana terlebih di musim penghujan ini.

Halaman:

Editor: Agung H. Dondo

Sumber: bnpb.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah