WASPADA! Fenomena Hujan Es Disertai Angin Kencang Terjadi di Pulau Jawa

- 21 Februari 2022, 17:20 WIB
Ilustrasi Hujan.
Ilustrasi Hujan. /unsplash/Osman Rana

 

TERAS GORONTALO – Fenomena hujan es disertai angin kencang terjadi di Pulau Jawa. Bahkan, fenomena alam ini sempat membuat warga terkejut.

Fenomena hujan es ini rupanya terjadi akhir-akhir ini di Pulau Jawa, setelah beberapa daerah dilanda hujan keras disertai angin kencang.  

​​​​​​Salah satu Pulau Jawa yang fenomena hujan es disertai angin kencang ini di Kota Surabaya, Jawa Timur Senin 21 Februari 2022 sore.

"Iya benar, ada hujan es di kampung saya," kata salah seorang warga Karangan, Babatan, Wiyung, Kusnan Hadi dilansir Teras Gorontalo melalui ANTARA.

Baca Juga: Benarkah Nama Ibu Kota Negara Baru Nusantara Sudah Diramalkan Para Leluhur Sejak Sebelum Masehi

Kusnan Hadi menceritakan, pada awalnya hujan deras disertai angin kencang terjadi di wilayah Karangan, Wiyung. Namun, beberapa saat kemudian terdengar suara keras dari atap rumah. "Setelah saya keluar ternyata hujan es. Batu es itu berserakan di depan rumah," ujarnya.

Menurut Kusnan Hadi, akibat fenomena hujan es tersebut, sejumlah rumah di kampung Karangan atapnya mengalami kerusakan atau jebol.

"Saya dilapori tetangga saya, katanya atap rumahnya jebol," kata Kusnan Hadi.

Halaman:

Editor: Viko Karinda

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x