Ini Lokasi Pemakaman Buya Syafii Maarif, Umar Said: Sesuai Permintaan Almarhum

- 27 Mei 2022, 17:51 WIB
Ini Lokasi Pemakaman Buya Syafii Maarif, Umar Said: Sesuai Permintaan Almarhum.
Ini Lokasi Pemakaman Buya Syafii Maarif, Umar Said: Sesuai Permintaan Almarhum. /Muhammadiyah.or.id

TERAS GORONTALO - Ternyata sebelum meninggal dunia, almarhum Buya Syafii Maarif minta dimakamkan di Taman Makam Husnul Khotimah Muhammadiyah.

Lokasi Taman Makam Husnul Khotimah Muhammadiyah berada di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, sesuai permintaan semasa hidup, maka Buya Syafii Maarif akan dimakamkan disini.

Hal itu sebagaimana diutarakan Wakil Ketua, Pelayanan Rukti Jenazah Taman Makam Husnul Khotimah Muhammadiyah Umar Said Prawoto.

Umar Said mengatakan, mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Prof Dr H Ahmad Syafii Maarif sebelum meninggal minta dimakamkan di tempat pemakaman tersebut.

Baca Juga: Muhammadiyah dan Bangsa Indonesia Berduka, Buya Syafii Maarif Meninggal Dunia

"Saat beliau pertama kali dirawat dan diperbolehkan pulang, beliau menyampaikan kepada kami apakah bisa menjadi anggota Pelayanan Rukti Jenazah Makam Taman Makam Husnul Khotimah Muhammadiyah," kata Umar Said di lokasi Taman Makam Husnul Khotimah Muhammadiyah, Jumat 27 Mei 2022, dikutip Teras Gorontalo dari ANTARA.

Umar Said menjelaskan, pada waktu dirinya memperlihatkan lokasi Makam Husnul Khotimah Muhammadiyah, almarhum Syafii Maarif sangat tertarik sehingga berkeinginan dimakamkan di Desa Donomulyo, Kecamatan Nanggulan tersebut.

Umar Said menyebut, Makam Husnul Khotimah Muhammadiyah sebagaimana tempat almarhum Syafii Maarif dimakamkan baru diresmikan jelan Bulan Ramadhan tahun 2022 lalu.

Menurutnya, lokasi makam dari almarhum Syafii Maarif akan ditempatkan di lokasi paling atas, atau lokasi khusus bagi Tokoh Muhammadiyah.

Halaman:

Editor: Sutrisno Tola

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x