Alami Kejadian Traumatis, Istri Kadiv Propam Akan Jalani Terapi Psikologi

- 12 Juli 2022, 22:57 WIB
Ilustrasi korban traumatis - Istri Kadiv Propam jalani terapi psikologi, usai mengalami kejadian traumatis.
Ilustrasi korban traumatis - Istri Kadiv Propam jalani terapi psikologi, usai mengalami kejadian traumatis. /Pixabay/heliofil

Baca Juga: Berawal dari Lecehkan Istri, Ini Kronologi Adu Tembak antara Polisi di Kediaman Kadiv Propam

Tidak hanya itu saja, Bundhi juga menjelaskan terkait beberapa bekas sayatan pada korban, yang ternyata merupakan hasil proyektil (rekoset) dari peluru yang ditembakkan oleh Bharada E.

“Jadi, luka sayatan kelopak bawah mata kanan itu, karena tembakan,” tambahnya.

Menurut Budhi, pihaknya telah bekerja sesuai dengan prosedur yang berlaku dan didasarkan pada hasil pemeriksaan dokter forensik.

Jadi, kata Budhi, meski hasil autopsi tersebut masih bersifat sementara dan belum utuh,, dia tidak ingin berasumsi mengenai apakah ada unsur kesengajaan yang ditemukan pada luka-luka di tubuh Brigadir J.

Baca Juga: Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Angkot Diburu Polisi

“Kami tak mau berasumsi. Kami dasari pada hasil autopsi sementara pada dokter forensik Polri. Kami juga akan melihat hasil resminya. Kami akan koordinasi dengan dokter forensik,” ucap Budhi.

Sebagaimana yang kita ketahui bersama, Brigadir J merupakan seorang anggota Bareskrim yang bertugas sebagai sopir dinas dari istri Kadiv Propam, Irjen Ferdy Sambo.

Sedangkan Bharada E adalah anggota Brimob, yang ditugaskan sebagai pengawal dari Kadiv Propam.

Kejadian berawal pada saat Brigadir J terpergok berada dalam kamar milik istri Kadiv Propam, dan melakukan pelcehan dengan todongan senjata.

Halaman:

Editor: Sutrisno Tola

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x