Protokol Kesehatan di Perketat di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi

- 31 Desember 2021, 01:58 WIB
Masjidil Haram di Mekkah dan Masjid Nabawi di Madinah kembali memberlakukan aturan jaga jarak seiring peningkatan kasus Covid-19 dan varian omicron.
Masjidil Haram di Mekkah dan Masjid Nabawi di Madinah kembali memberlakukan aturan jaga jarak seiring peningkatan kasus Covid-19 dan varian omicron. /Foto: Instagram/hsharifain//

TERAS GORONTALO – Melonjaknya kasus Covid-19 dalam varian Omicron membuat pemerintah Arab Saudi memperketat protocol kesehatan. Seperti halnya yang dilakukanPresidensi Umum Urusan Dua Masjid , Masjidil Haram di Mekkah dan Masjid Nabawi di Madinah memutuskan memberlakukan kembali aturan Jaga Jarak.

Dikututip Teras Gorontalo dari Seputar Tangsel berjudul” Masjidil Haram di Mekkah dan Masjid Nabawi di Madinah Kembali Berlakukan Aturan Jaga Jarak

Sejak Kamis 30 Desember 2021 hari ini, Otoritas kedua masjid suci itu kembali memasang stiker physical distancing di lantai masjid agar jemaah sholat menjaga jarak.

Baca Juga: Kaleidoskop, Beberapa Peristiwa Besar yang Sulit Dilupakan di Tahun 2021

Keputusan Presidensi Umum Urusan Dua Masjid ini berlaku mulai Kamis pagi waktu Arab Saudi, seiring peningkatan kasus Covid-19 dan merebaknya varian Omicron.

Dikutip SeputarTangsel.Com dari haramainsharifain.com, aturan jaga jarak akan diterapkan antara jemaah, redistribusi karpet yang sesuai, dan distribusi jemaah di jalur tawaf.

"Ini dilakukan untuk mencapai penerapan tindakan pencegahan demi menjaga kesehatan dan keselamatan jemaah," jelas Otoritas Masjidil Haram.

Baca Juga: Pahami Ini Tanda-tanda Jika Anda Memiliki Kepribadian Narsistik

Ditegaskan pula, semua pengunjung ke dua Masjid Suci termasuk para pekerjanya untuk mematuhi protokol kesehatan.

Halaman:

Editor: Viko Karinda

Sumber: Seputar Tangsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah