Tips Menjaga Kesehatan Ginjal Menurut dr. Ema Surya Pertiwi

9 November 2022, 20:05 WIB
Tips Menjaga Kesehatan Ginjal Menurut dr. Ema Surya Pertiwi /Tangkapan layar YouTube Emasupper

TERAS GORONTALO - Ginjal adalah organ penting yang berperan penting dalam menyaring zat beracun di tubuh.

Fungsi ginjal adalah menyaring zat-zat sisa di dalam darah sehingga darah dalam tubuh akan penuh dengan nutrisi yang dibutuhkan.

Jika tidak dijaga dengan baik, bukan tidak mungkin akan berisiko terkena penyakit ginjal.

Lalu bagaimana menjaga kesehatan ginjal agar terhindar dari penyakit ginjal?

dr. Ema Surya Pertiwi mengungkapkan tentang tips-tips untuk menjaga kesehatan ginjal.

Dikutip dari YouTube Emasupper, berikut cara menjaga kesehatan ginjal beserta fungsinya.

Baca Juga: Cukup Lima Ramuan Bahan Alami ini Atasi Rambut Rontok, Tidak Perlu Shampo Berikut Kata dr. Zaidul Akbar

1. Memperhatikan segala jenis zat maupun makanan yang dikonsumsi dan masuk kedalam tubuh

Banyak sekali yang tidak disadari yaitu mengkonsumsi nutrisi ataupun zat-zat secara berlebihan.

Zat-zat berlebihan tersebut tidak bisa diserap oleh tubuh sehingga harus dikeluarkan melalui ginjal dalam bentuk urine.

Contohnya seperti gula, protein, alkohol, junk food ataupun makanan tinggi lemak, obat-obatan maupun suplemen termasuk nefrotoksik yang dikonsumsi berlebihan.

Jika memang manfaatnya lebih bagus bagi tubuh maka silahkan dilanjutkan namun jika tidak bisa langsung dikonsultasikan kepada dokter yang memberikan resep obat tersebut.

2. Jangan menahan kencing terlalu lama

Zat sisa penyaringan dari darah itu berupa urine yang akan ditampung di saluran kencing.

Ketika kencing tidak segera dikeluarkan maka ginjal juga akan menahan zat-zat sisa di atasnya lebih lama pula, itu bisa meningkatkan resiko beban kerusakan pada ginjal

Makanya jika sudah ingin kencing, segeralah langsung buang air kecil jangan ditahan-tahan lebih dari 2-4 jam untuk membantu kinerja ginjal.

Baca Juga: Sering Olahraga dan Diet Keras Tapi Berat Badan Susah Turun? Bisa Jadi Karena Hal ini & Solusinya

Fungsi ginjal menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit pada tubuh dimana jika kelebihan cairan maka ginjal akan mengeluarkannya dalam bentuk urine namun jika kekurangan cairan ginjal akan menahan cairan tersebut agar tidak keluar pada tubuh.

3. Minum air yang cukup

Banyak orang menyebutkan minum air 2 liter perhari padahal kebutuhan cairan setiap orang berbeda-beda.

Kebutuhan cairan sendiri tergantung dari berat badan, aktivitas yang dilakukan serta suhu ataupun tingkat kepanasan lingkungan disekitar.

Semakin tinggi berat badan, semakin berat aktivitas dan semakin panas suhunya maka cairan dibutuhkan lebih banyak.

Namun ada cairan rata-rata yang bisa dihitung dengan cara berat badan dikalikan 30 ml misalnya berat badan 60 kg dikalikan 30 ml maka kebutuhan cairan rata-rata sekitar 1,8 liter.

Namun jika aktivitas fisiknya lebih tinggi, ruangan lebih panas, berat badan lebih banyak maka dibutuhkan cairan lebih banyak pula.

4. Batasi asupan garam atau natrium sodium

Dimana ketika tubuh kita terlalu banyak natriumnya akan meningkatkan penyerapan cairan sel yang akan menjadi hipertonik dan itu akan memberatkan kinerja ginjal.

Untuk menjaga keseimbangan cairan maupun elektrolit makanan tinggi natrium, Contohnya seperti makanan asin asin snack keripik kentang junk food and makanan kaleng itu jangan berlebihan konsumsinya.

Bisa dilihat kadar natrium makanan di balik tabel gizinya.

Fungsi ginjal adalah mengeluarkan hormon untuk memproduksi sel darah merah maupun kepadatan tulang salah satu hormon adalah eritropoietin untuk memproduksi sel darah merah, hormon Calcitriol untuk membantu penyerapan kalsium dan vitamin D di dalam tulang serta renin untuk membantu Keseimbangan cairan dalam tubuh.

Baca Juga: Izin 3 Farmasi di Cabut BPOM, Produksi 69 Obat Sirop Gunakan EG Ini Daftar Obatnya

5. Menjaga kewarasan

Jangan gampang stres, stres fisik maupun stres psikologis dimana stres itu akan mengganggu produksi hormon pada ginjal sehingga memberatkan kinerja ginjal.

6. Menjaga waktu dan pola tidur

Dimana seseorang yang tidurnya berantakan, tidur pagi subuh malam siang sore, ataupun yang kekurangan jam tidur itu terbukti dapat mengganggu ritme sirkadian tubuh dan membuat tubuh lebih cepat kelelahan, sehingga mengganggu produksi hormon yang dilakukan oleh ginjal.

Makanya disarankan untuk tidur tidak lebih dari jam 10.00 malam setiap harinya serta tidur dengan waktu yang cukup sesuai dengan usia.

Jika usia 27 tahun, maka sebaiknya tidur sekitar 7-9 jam perhari jangan sampai kurang.

Ginjal juga berfungsi untuk menjaga tekanan darah pada tubuh.

7. Menjaga tekanan darah

Disarankan untuk rajin berolahraga minimal rata-rata 150 menit per minggu.

Bisa berolahraga 30 menit, jalan-jalan saja di depan Kompleks itu setiap lima kali seminggu atau olahraga yang tidak disadari seperti cuci baju pakai tangan, bersih-bersih rumah itu juga termasuk olahraga yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan ginjal dengan menjaga tekanan darah

8. Menjaga berat badan

Ketika kita berat badan berlebihan kegemukan maupun  obesitas itu bisa meningkatkan resiko tekanan darah tinggi.

Kita bisa menghitung BMI dengan cara berat badan dibagi tinggi badan kuadrat atau menggunakan kalkulator BMI yang banyak tersedia secara online.

Jika BMI kalian lebih dari 25 atau kegemukan maka disarankan untuk melakukan diet secara sehat demi menjaga kesehatan ginjal.

9. Stop merokok

Kita tahu sendiri rokok itu mengandung banyak sekali zat zat kimia berbahaya yang bisa terserap oleh paru-paru dan beredar di dalam darah.

Dimana ginjal sendiri berfungsi untuk menyaring darah dari zat-zat sisa maupun zat-zat toksik berbahaya, makanya sangat disarankan untuk mengurangi kebiasaan merokok secara aktif maupun merokok secara pasif.

Secara pasif itu misalnya kalian tidak pernah merokok tapi orang satu rumah keluarga suami, bapak atau tetangga itu perokok yang kalian juga menghirup asap rokoknya

Ginjal berfungsi untuk menyeimbangkan asam basa pada tubuh, dimana ph darah normal sekitar 7,4 jika tubuh ph-nya di bawah 7,3 itu akan mengalami keadaan asidosis atau terlalu asam.

Namun jika PH diatas 7,5 maka akan mengalami alkalosis atau keadaan tubuh terlalu basa.

Perubahan drastis pada asam basa tubuh akan menyebabkan banyak penyakit serius termasuk mengganggu kesehatan ginjal

10. Menghindari kebiasaan-kebiasaan pola hidup maupun diet yang bisa merubah keseimbangan asam basa tubuh secara drastis

Contohnya seperti diet tinggi protein diet keto diet debm jangka panjang ketika dipecah itu akan meningkatkan keasaman pada tubuh sehingga membebankan kinerja ginjal.

Untuk menyeimbangkan mode asam tersebut atau minum air terlalu banyak itu akan meningkatkan pengeluaran cairan pada tubuh meningkatkan alkalosis pada tubuh sehingga meningkatkan kinerja ginjal.

Maka dari itu yang terakhir hidup itu secukupnya saja jangan terlalu berlebihan jika suka dengan sesuatu  cukup dikonsumsi secukupnya saja jangan berlebihan.

Misalnya memakan daging yang secukupnya, minum air secukupnya, makan yang manis-manis secukupnya.

Yang berbahaya itu jika berlebihan.***

Editor: Abdul Imran Aslaw

Sumber: YouTube Emma Masak

Tags

Terkini

Terpopuler