PT Telkom Indonesia Lagi Buka Lowongan Pekerjaan Tahap Kedua, Berikut Persyaratan Yang Harus Dipenuhi

- 21 September 2021, 18:59 WIB
PT Telkom Indonesia Lagi Buka Lowongan Pekerjaan Tahap Kedua
PT Telkom Indonesia Lagi Buka Lowongan Pekerjaan Tahap Kedua /

Baca juga : Salah Satu Perusahaan BUMN Ini Buka Lowongan Pekerjaan, Simak Persyaratannya dan Segera Daftar

“PT Telkom Indonesia menyambut talenta muda kreatif untuk berkarya dan berinovasi tanpa henti dengan orang-orang terbaik. Mari bergabung bersama hadapi era digital,” tegas mereka dalam pengumuman itu.

Untuk persyaratan guna mengajukan lamaran di PT Telkom Indonesia, diantaranya adalah Warga Negara Indonesia, dan telah menyelesaikan masa studi dengan melampirkan Ijazah atau Surat Keterangan Lulus (SKL).

Baca juga : PT Kereta Api Indonesia Persero Buka Lowongan Kerja untuk SMA, D3 dan S1, Simak Persyaratannya

Sementara untuk batas usia dihitung per 1 Oktober 2021. Bagi yang baru lulus atau Fresh Graduate S1 dipersyaratkan belum berusia 24 tahun, sementara yang lulusan S2 belum berusia 27 tahun.

Untuk yang telah memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun, bagi lulusan s1 dipersyaratkan belum berusia 27 tahun, dan lulusan S2 belum berusia 30 tahun.

Mereka yang memasukkan lowongan pekerjaan di PT Telkom Indonesia juga diminta bersedia menjalani masa ikatan dinas.

Baca juga : Informasi Lowongan Kerja di Bank Muamalat, Cepat Cek Disini Persyaratannya

Selain itu, jika sudah lulus dan akan bekerja, harus bersedia ditempatkan dimana saja di seluruh wilayah kerja PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. ***

Halaman:

Editor: Muhamad Junaidi Amra


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah