Deklarasi Capres 2024 Partai Nasdem, Anies Baswedan Ungkapkan Kata-Kata Ini dalam Pidato Singkatnya

- 4 Oktober 2022, 16:31 WIB
Deklarasi Capres 2024 Partai Nasdem, Anies Baswedan Ungkapkan Kata-Kata Ini dalam Pidato Singkatnya
Deklarasi Capres 2024 Partai Nasdem, Anies Baswedan Ungkapkan Kata-Kata Ini dalam Pidato Singkatnya /Twitter @nasdem/

TERAS GORONTALO - Anies Baswedan resmi dideklarasikan sebagai bakal Calon Presiden (Capres) Partai Nasdem Tahun 2024 mendatang.

Deklarasi terhadap Anies Baswedan tersebut dilangsungkan di Nasdem Tower, Senin, 3 Oktober 2022.

Awalnya deklarasi tersebut di rencanakan pada 10 November 2022 mendatang, namun Partai Nasdem dengan segala pertimbangan memajukan agenda deklarasi Capres 2024 Anies Baswedan pada 3 Oktober 2022.

Anies Baswedan tampak duduk berdampingan dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, terlihat juga Rahmat Gobel selaku kader Nasdem.

Dalam pidato singkatnya Anies Baswedan menyampaikan beberapa hal terkait pendeklarasiannya sebagai Capres Partai Nasdem. 

Baca Juga: Pengacara Brigadir J: Kalau tidak Didengar di dalam Negeri. Saya harus Keluar Negeri

Berikut isi pidato singkat Anies Baswedan saat deklarasi, dikutip dari kanal youtube Refly Harun.

"Yang saya hormati, yang kami banggakan, yang kami teladani Bapak Surya Paloh Ketua Umum Partai Nasional Demokrat.

Yang saya hormati, yang saya banggakan, seluruh keluarga besar Partai Nasional Demokrat dan seluruh hadirin sekalian yang saya hormati dan teman-teman media yang saya hormati.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi

Sumber: YouTube Refly Harun


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x