Apakah Jodoh di Dunia Sama dengan di Akhirat, Ini Penjelasan Quraish Shihab

- 18 Januari 2022, 14:39 WIB
M. Quraish Shihab menjelaskan apakah jodoh di dunia sama dengan di akhirat.
M. Quraish Shihab menjelaskan apakah jodoh di dunia sama dengan di akhirat. /Tangkap layar YouTube/Najwa Shihab/

TERAS GORONTALO – Setiap insan manusia yang saling mencintai kemudian disahkan dalam hukum pernikahan, biasanya akan berharap dapat menjadi jodoh di dunia maupun di akhirat.

Oleh karena itu, tak heran seringkali muncul pertanyaan apakah jodoh di dunia sama dengan jodoh di akhirat? Bagaimana Islam menjawab hal itu.

Nah terkait hal itu, seorang cendekiawan muslim dalam ilmu-ilmu Al Qur'an di Indonesia, M. Quraish Shihab ikut memberikan pengetahuannya menurut pandangan Islam.

Hal ini dilansir Teras Gorontalo dari akun TikTok @nirvaa, ketika Najwa Shihab bertanya kepada ayahnya itu terkait apakah jodoh di dunia sama dengan jodoh di akhirat.

Baca Juga: Ini Batasan Orang Tua Boleh Ikut Campur Rumah Tangga Anak-anaknya Menurut Quraish Shihab

Menurut Quraish Shihab, terkait apakah jodoh di dunia sama dengan di akhirat, jawabannya, bisa sama bisa tidak.

Ia pun menceritakan suatu kisah ketika ada seorang istri nabi bernama Ummu Salamah, dimana dia sangat cinta suaminya, kemudian suaminya gugur dalam pertempuran kemudian punya anak.

Oleh nabi kata Quraish Shihab, Ummu Salamah dilamarnya. Perwakinan itu antara lain untuk menolong janda-janda.

“Ummu Salamah pada mulanya tidak bersedia. Saya sangat cinta suami dan saya sangat pencemburu,” ungkap Quraish Shihab.

Halaman:

Editor: Sutrisno Tola

Sumber: TikTok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah