Kasus Pencabulan Oleh Oknum Guru Pesantren di Bandung dan Tasikmalaya, Menag Bakal Lakukan Investigasi Mendala

- 11 Desember 2021, 21:51 WIB
Menag Yaqut turut menanggapi kasus Herry Wiryawan yang melakukan pemerkosaan pada santriwati di Bandung.
Menag Yaqut turut menanggapi kasus Herry Wiryawan yang melakukan pemerkosaan pada santriwati di Bandung. /Dok. Kemenag RI

TERAS GORONTALO – Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas turut menanggapi maraknya kasus oknum guru pesantren menjadi pelaku pencabulan di Indonesia. Belum habis pemberitaan kasus oknum guru pesantren Herry Wirawan yang melakukan pencabulan terhadap 12 santriwati di Bandung, kini muncul lagi kasus yang sama di Tasikmalaya.

Oknum guru pesantren di Tasikmalaya diduga mencabuli 9 santriwati. Oknum guru pesantren melancarkan aksinya di saat santriwati yang jadi korban sedang sakit.

Saat itu santriwati tidak bisa mengikuti pengajian dan tinggal sendirian di kamar asrama. Saat santriwati sendirian di kamar asrama atau kobong, baru oknum guru pesantren itu masuk dan melakukan aksinya kepada santriwati.

Baca Juga: Investigasi 17 Hari Ungkap Guru Pesantren Tasikmalaya Cabuli 9 Santriwati

Atas peristiwa Menag akan melakukan investigasi menyeluruh ke semua lembaga pendidikan madrasah dan pesantren.

"Kita sedang melakukan investigasi ke semua lembaga pendidikan baik madrasah dan pesantren. Yang kita khawatirkan ini adalah puncak gunung es. Kita menurunkan tim untuk melihat semua dengan melibatkan jajaran Kemenag di daerah masing-masing," kata Menag Yaqut Cholil Qoumas dalam keterangan resminya, Jumat 10 Desember 2021.

Dikutip Teras Gorontalo dari PRFMnews berjudul “Pascakasus Pemerkosaan di Pesantren, Menag Yaqut Investigasi Semua Lembaga Pendidikan Agama

Menurut Menag, apabila ditemukan kasus serupa maka Kemenag akan langsung mitigasi. "Jadi jangan tunggu kejadian dulu baru bergerak. Semua lembaga pendidikan pesantren akan kami lakukan investigasi," tuturnya.

Baca Juga: Warga Sudah Mencium Gelagat Cabul Guru Pesantren di Tasikmalaya

Halaman:

Editor: Agung H. Dondo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x