Karir Melejit Secepat Kilat, Inilah 3 Jenderal yang Dilayani Ferdy Sambo, Salah Satunya Berstatus Menteri

- 14 Agustus 2022, 11:17 WIB
Karir Melejit Secepat Kilat, Inilah 3 Jenderal yang Dilayani Ferdy Sambo, Salah Satunya Berstatus Menteri
Karir Melejit Secepat Kilat, Inilah 3 Jenderal yang Dilayani Ferdy Sambo, Salah Satunya Berstatus Menteri /Kolase Humas Polri

Semasa kepemimpinan Tito Karnavian, Ferdy Sambo diketahui mulai berkiprah di Markas Besar atau Mabes Polri sejak tahun 2016.

Kala itu dia menjabat Kasubdit IV Dittipidum Bareskrim Polri dengan pangkat Komisaris Besar Polisi atau Kombes.

Beberapa bulan kemudian Ferdy Sambo lalu dimutasi sebagai Kasubdit III di direktorat yang sama.

Sebelum masuk mabes, dia adalah Wakil Direktur Direktorat Reserse Kriminal Umum atau Wadirreskrimum Polda Metro Jaya tahun 2015 dengan pangkat Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP).

Pada masa itu, Tito Karnavian adalah Kepala Kepolisian Daerah atau Kapolda Metro Jaya.

2. Idham Aziz

Setelah Tito Karnavian menjadi Mendagri, Presiden Joko Widodo menunjuk jenderal Idham Aziz sebagai Kapolri yang baru.

Karir Ferdy Sambo bisa dibilang sangat gemilang saat jenderal Idham Aziz menjadi Kapolri. 

Pada saat itu, Ferdy Sambo yang masih menjabat sebagai Kabareskrim Polri kemudian diangkat menjadi Kadiv Propam Polri. 

Naiknya jabatan Ferdy Sambo membuatnya menjadi jenderal bintang dua termuda yakni di usia 48 tahun.

Halaman:

Editor: Abdul Imran Aslaw

Sumber: YouTube Beda Enggak


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x